Posted on Leave a comment

Kenali Kelebihan Dan Kekurangan Dari Penggunaan Atap Spandek

Ilustrasi Atap Seng Spandek

Rumah merupakan salah satu tempat tinggal yang dibutuhkan oleh setiap orang. Dengan adanya rumah, Anda juga dapat beristirahat dengan tenang dan nyaman. Tentu saja membeli sebuah rumah juga tidak murah dan membutuhkan biaya yang cukup besar, selain itu, Anda juga perlu melihat an memperhitungkan spesifikasi rumah yang ingin dibeli. Selain itu, Anda juga dapat memperkirakan kenyamanan dari rumah yang sudah Anda bangun. Berikut ini akan membahas mengenai kelebihan dan kekurangan dari penggunaan atap seng spandek.

Kelebihan dari penggunaan seng spandek

  1. Menggunakan atap seng spandek sebagai salah satu material bangunan khususnya pada atap rumah, baru baru ini sedang diminati oleh banyak orang. Hal ini karena pemasangannya yang dinilai sangat mudah dan tidak membutuhkan keahlian khusus dalam proses pemasangannya dan bentuknya yang cenderung simpel serta tidak rumit.
  2. Bentuk atap yang menggunakan seng spandek ini juga streamline, sehingga akan terasa lebih aman ketika terkena terpaan angin yang cukup kencang.
  3. Spandek yang berbahan dasar aluminium juga memiliki ekspektasi hingga 50 tahun dan mampu melewati daya tahan dari atap yang berbahan tanah liat.
  4. Atap spandek juga cukup mudah untuk di daur ulang jika sudah tidak layak dipakai. Sehingga dinilai cukup ramah lingkungan.

Kekurangan dari atap spandek

  1. Penggunaan atap seng spandek ini juga memiliki kekurangan, salah satunya yaitu akan menimbulkan suara berisik saat terkena tetesan air hujan yang cukup deras. Tapi Anda tidak perlu khawatir, karena saat ini sudah banyak teknologi yang dapat dipakai untuk mengurangi suara berisik dari atap spandek.
  2. Hal tersebut tentu berbeda dengan penggunaan atap yang berbahan dasar tanah liat. Atap spandek juga memiliki kemungkinan akan mengalami kepudaran warna dalam waktu yang relatif singkat, sehingga jika warnanya pudar akan terlihat tidak bagus.
  3. Atap spandek juga dapat mengalami kebocoran jika tidak sengaja terbentur dengan benda yang keras. Atap yang bocor tersebut, mengharuskan anda untuk menggantinya sebanyak satu set karena kebocoran pada atap ini tidak akan dapat diperbaiki secara permanen.