Posted on Leave a comment

Kenapa Baja Ringan Terbaik Banyak Digunakan? Ini Alasannya

pilihan genteng baja ringan terbaik

Apakah Anda pernah merasa penasaran kenapa baja ringan banyak dipakai di dunia konstruksi? Sebenarnya, awalnya baja ringan bukanlah bahan bangunan yang menjadi favorit untuk dipakai. Tetapi sekarang situasinya berbeda. Baja ringan dipilih menjadi genteng baja ringan terbaik yang dipakai di dunia konstruksi.

Kami akan ajak Anda untuk mengenal kenapa baja ringan banyak digunakan.

  • Praktis dan Mudah Dirakit

Alasan pertama kenapa baja ringan sering dipakai dalam proses pembangunan adalah proses pemasangannya yang terbilang praktis serta tidak sulit.

Anda bisa memasangnya hanya dalam waktu minimal 3 hari sampai maksimal 1 minggu.

Dengan begitu, baja ringan sangat cocok dijadikan pilihan menjadi genteng baja ringan terbaik untuk bangunan yang Anda bangun.

  • Kuat dan Tahan Terhadap Karat

Alasan selanjutnya kenapa baja ringan kerap digunakan di dunia konstruksi adalah karena ia kuat terhadap karat.

Selain itu, baja ringan juga tahan dari korosi. Hal tersebut disebabkan oleh lapisan alumunium dan beberapa senyawa lain yang dikandungnya.

  • Tahan dari Serangan Rayap

Bukan hanya kuat dari karat, baja ringan terbaik juga kuat bertahan dari serangan rayap. Hal ini terbilang menguntungkan karena dulu, sebagian besar bahan konstruksi terbuat dari kayu sehingga rentan terhadap serangan hama termasuk rayap. Hal ini membuat cepat rusak.

Sementara baja ringan lebih tahan rayap sehingga tidak mudah rusak.

  • Kuat dari Api 

Efek menguntungkan lainnya dari penggunaan baja ringan adalah kuat dari api. Hal ini berguna untuk meminimalisir efek yang diderita ketika terjadi bencana kebakaran maupun hal yang tidak diinginkan lainnya.

  • Ringan

Dibandingkan dengan bahan material lainnya seperti beton. Baja ringan bisa dikatakan lebih ringan. Baja ringan hanya memiliki berat sekitar 50 sampai 150 pon perseginya.

Sangat ringan jika dibandingkan dengan bahan beton yang beratnya bisa mencapai 900 pon per perseginya.

Karena bobotnya yang tergolong ringan inilah baja ringan bisa dirakit dengan proses yang lebih cepat.

  • Lebih Efisien

Alasan lain kenapa baja ringan terbaik lebih sering dipakai sekarang ini adalah lebih efisien. Dengan memakai baja ringan, Anda bisa menghemat biaya untuk pendinginan sampai 30 % setiap bulannya. Kenapa bisa begitu? Sebab baja ringan memiliki reflektivitas serta emisivitas yang baik.

  • Tahan Terhadap Jamur dan Lumut

Baja ringan menjadi pilihan untuk genteng baja ringan terbaik karena lebih tahan terhadap serangan jamur dan lumut jika dibandingkan dengan bahan lainnya.

Selain melindungi rumah Anda dari lumut dan jamur, baja ringan juga akan membantu Anda melindungi rumah dari binatang seperti tikus.

Penyebabnya adalah karena baja ringan membuat loteng rumah Anda tidak mudah untuk ditembus.

Itulah beberapa faktor yang menyebabkan baja ringan terbaik kini banyak digunakan dalam suatu proses pembangunan. Apakah Anda juga tertarik untuk menggunakanya? Apa alasannya?

Posted on Leave a comment

3 Jenis Baja Ringan Beserta Keunggulannya, Wajib Tahu Sebelum Beli

baja ringan jakarta

Baja ringan kini menjadi material yang banyak digunakan masyarakat Indonesia untuk membangun rumah. Dibandingkan dengan kayu atau bambu, baja ringan lebih ringan tetapi sangat kuat dan kokoh serta dapat bertahan lama. Jenis baja ringan jakarta di pasaran kini ada banyak, ada baiknya untuk mengetahui apa saja jenis dan harganya sebelum membeli.

Jenis-Jenis Baja Ringan 

Ada banyak jenis baja ringan yang banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Kali ini akan kami jelaskan tiga baja ringan dengan sifat dan keunggulannya yang berbeda-beda. Berikut penjelasannya.

  1. Galvalum

Jenis baja galvalume ini berupa alumunium dengan komposisi 55 persen, sedangkan unsur zink mencapai 43,5 persen, dan sisanya adalah silikon. Baja ringan ini cukup populer digunakan di Indonesia. Keunggulan dari galvalume salah satunya adalah kekuatan dan ketahanannya terhadap korosi. Namun harganya cukup mahal di pasaran.

  1. Galvanis

Galvanis juga merupakan salah satu jenis baja ringan yang sudah umum di masyarakat Indonesia. Baja ini dibuat setelah melewati proses galvanisasi atau pelapisan menggunakan seng. Proses finishing dan coatingnya hingga 98 persen dan 2 persen berupa alumunium.

Fungsi zinc ini sebagai perlindungan terhadap korosi walaupun semakin lama seiring pemakaian baja ini tetap akan mengalami korosi. Walaupun begitu, harga jenis baja ini lebih terjangkau daripada jenis baja yang lain. Contoh baja ringan yang menggunakan galvanis adalah hollow yang biasanya digunakan sebagai bahan baku atap, kanopi, atau plafon.

  1. Zincalume

Zincalume terdiri dari logam campuran yaitu 45 persen seng dan 55 persen alumunium. Proses pembuatannya menggunakan teknologi tinggi dan komposisi yang akurat sehingga termasuk dalam kualitas super. Walaupun harganya cukup terjangkau, zincalume tahan terhadap suhu tinggi dan korosi.

Harga Baja Ringan

Harga dari baja ringan tentunya berbeda-beda, tergantung pada jenis, ketebalan, dan ukuran baja ringan. Berikut beberapa gambaran harga dari beberapa jenis baja ringan. Jenis baja ringan Kaso dengan ukuran 6 meter bisa didapatkan dengan harga mulai dari 95.000 – 150.000 per batang sesuai dengan ketebalannya. Jenis Reng baja ringan berada dikisar harga 55.000 – 60.000 per batang.