Posted on Leave a comment

Penting! Inilah Tips Memilih Ice Cream Machine untuk Usaha Anda

Ilustrasi Ice Cream

Ice cream machine adalah komponen penting dalam pembuatan es krim. Terlebih lagi jika Anda ingin membuka usaha es krim, tentunya Anda harus bisa memilih mesin yang tepat untuk digunakan.

Berikut ini beberapa tips memilih ice cream machine yang bisa Anda simak.

Tips Memilih Ice Cream Machine

Sebagai salah satu komponen penting, pemilihan mesin es krim haruslah tepat agar es krim yang dihasilkan dalam kualitas yang baik. Tidak diperkenankan untuk memilih dengan sembarangan mesin es krim karena dikhawatirkan dapat mempengaruhi kualitasnya.

Untuk itu, ikuti tips memilih ice cream machine di bawah ini.

1.    Ukuran Mesin

Bagi Anda yang ingin membuka usaha es krim, penting bagi Anda untuk memastikan jika ukuran dari mesin es krim tersebut sesuai. Pastikan ukuran mesin es krim yang ingin Anda beli telah disesuaikan dengan space pada kios atau outlet usaha Anda.

Hindari memilih mesin dengan ukuran terlalu besar. Ini akan menyebabkan kios atau outlet Anda terasa penuh dan sesak. 

2.            Kapasitas Mesin

Hal lain yang perlu diperhatikan adalah mengenai kapasitas mesin. Anda dapat mencari informasi mengenai hal tersebut karena setiap merek mesin tentunya memiliki kapasitas yang berbeda. 

Anda dapat menyesuaikannya dengan kebutuhan usaha es krim Anda. Tentunya jika Anda ingin menjangkau pasar yang lebih luas, kapasitas mesin tersebut haruslah bisa mencukupi.

3.            Kualitas Kompresor Mesin

Penting bagi Anda untuk memperhatikan kualitas daripada kompresor mesin es krim yang akan Anda beli. Hal ini dikarenakan komponen kompresor pada mesin es krim menjadi salah satu faktor dari keawetan mesin tersebut.

Semakin kompresor yang ditawarkan tersebut baik, tentunya Anda tidak perlu khawatir mengenai usia atau jangka waktu penggunaan mesin tersebut. Karena dapat dipastikan dapat bertahan lama.

4.            Harga Mesin

Harga tentunya menjadi hal yang tidak bisa dilepaskan begitu saja ketika Anda akan membeli sebuah mesin es krim. Tentunya semakin mahal harga yang ditawarkan, kualitasnya pun dapat dipastikan yang terbaik dan juga awet.

Hal ini sejalan dengan sejumlah penawaran menarik, misalnya saja adanya jasa service gratis yang diadakan oleh sebuah merek.

5.            Metode Pembekuan Mesin

Perhatikan juga mengenai metode pembekuan sebuah mesin es krim dan seberapa cepat mesin tersebut memproses pembekuan atau pembuatan es krim. Anda juga dapat memilih metode pembekuan, seperti mangkuk ataupun metode yang lainnya.

Itulah tadi beberapa tips memilih ice cream machine terbaik yang bisa Anda ikuti. Pada intinya, Anda harus kembali mengetahui kebutuhan usaha es krim Anda. Jangan gunakan ice cream machine yang terlalu berlebihan jika Anda hanya memiliki budget terbatas. Sebagian mesin es krim dengan harga miring pun masih memiliki kualitas yang dapat diandalkan.

Hal terpentingnya adalah Anda dapat mengetahui spesifikasi yang ditawarkan oleh mesin es krim yang akan Anda beli. Kemudian tinggal Anda cocokkan dengan kebutuhan usaha Anda. Semoga artikel ini bermanfaat.